Nih Susunan Upacara Unggun
SUSUNAN UPACARA UNGGUN
Menjelang malam yang semakin tenang, marilah kita bergandengan tangan menyusun lingkaran persaudaraan.
Susasana malam hening, sebersit cahaya merona redup, semilir angin berhembus pelan, menuai kesan kesejukan malam, menempa ketabahan hati kehidupan insani.
Marilah kita mulai pertemuan ini dengan saling memberikan hormat, sebagai tanda persaudaraan diantara kita.
( Pemimpin Upacara : HORMAT….GRAK… TEGAK…GRAK)
Kiranya kakak ……………………………selaku pembina Upacara berkenan maju tiga langkah.
( Pemimpin Upacara : KEPADA KAKAK PEMBINA HORMAT….GRAK… TEGAK…GRAK DILANJUTKAN LAPORAN)
Marilah kita semua menyanyikan lagu Hymne Pramuka.
Sang merah putih, Lambang kebanggaan Indonesia yang mencerminkan keberanian karena membela persada, serta kesucian karena ketulusan mengabdi kepada Pertiwi akan menjadi saksi upacara penyalaan api dasa dharma ini.
( bendera merah putih memasuki lapangan upacara dan menempatkan diri di tengah arena dengan mengambil posisi sebelah kanan depan pembina upacara )
Bersamaan dengan masuknya sang merah putih, pemimpin upacara memberikan aba – aba :
“KEPADA SANG MERAH PUTIH, HORMAT ….GRAK”.---- TEGAK ….. GRAK”.
Dengarkan apa yang tersirat dalam Dasa Dharma Pramuka,
Kita tanamkan dihati kita, kita hayati dan kita amalkan dengan sepenuh usaha.
Kita nyalakan api Dasa Dharma.
Selanjutnya kiranya kakak …………………….. Pembina Upacara menyampaikan pesan kepada kita semua sebagai amanah yang perlu kita laksanakan.
(pemimpin upacara : “ISTIRAHAT DI TEMPAT………GRAK”
Cukuplah Sudah Sang Merah Putih Menjadi Saksi Dan Kini Berkenan Untuk Disimpan Kembali.
Sang merah putih berjalan keluar dari lingkaran dan pemimpin upacara memberikan aba – aba :
KEPADA SANG MERAH PUTIH, HORMAT……. GRAK”----“TEGAK…..GRAK.”
Marilah kita semua menyanyikan “ SYUKUR“
Kemudian sebagai penutup acara marilah kita saling memberikan hormat.
Pratama : LAPORAN “HORMAT …….GRAK…”----“TEGAK …GRAK’
Akhirnya tibahlah saatnya untuk bersuka cita, menyemarakan malam yang indah ini. Marilah kita hiasi malam ini dengan pertunjukan dan atraksi dari para peserta api ungun .
TEKS ULANG JANJI
UPACARA UNGGUN DALAM RANGKA PERKEMAHAN SABTU MALAM MINGGU
- Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara langsung mengambil alih pimpinan
- Pembina Upacara memasuki lapangan upacara
- Penghormatan Pembina Upacara
- Laporan pemimpin upacara kepada Pembina upacara
- Penyulutan Api Dharma
- Penghormatan kepada Bendera sang merah putih
- Amanat Pembina upacara
- Menyanyikan Lagu Himne Pramuka
- pembacaan Do’a
- Menyanyikan lagu Syukur
- Laporan kepada Pembina upacara
- Penghormatan Pembina Upacara
- Pembina upacara berkenan meninggalkan lapangan upacara
- Pemimpin upacara menyerahkan pimpinan langsung meninggalkan lapangan upacara
Related Posts